Tuesday 28 November 2017

Persebaya Surabaya Juara Liga 2 Musim 2017

Irfan Jaya usai menjebol gawang PSMS Medan.
Foto: Liga Indonesia.
Persebaya Surabaya akhirnya meraih Juara Liga 2  musim 2017. Kemenangan atas PSMS Medan dengan skor 3-2, dipertandingan final Liga 2 di Stadion GBLA, Bandung, Selasa malam  (28/11/2017),  membawa Persebaya meraih mahkota juara kompetisi kasta kedua Liga Indonesia musim2017.


Persebaya Surabaya merebut juara Liga 2 dengan susah payah, harus melalui babak perpanjangan waktu, karena dalam waktu normal Persebaya dan PSMS berbagi skor sama kuat 2-2.

Pada babak final yang disaksikan ribuan Bonekmania, Persebaya unggul lebih dulu pada menit kedua saat Rishadi Fauzi menjebol gawang PSMS.

Tapi hanya berselang enam menit, tepatnya pada menit kedelapan, PSMS mampu menyamakan kedudukan. Adalah Made Wirahai yang membawa PSMS bisa cepat membuat skor menjadi imbang.

Pada menit ke-30 PSMS berbalik unggul ketika bek Ronny Fatahillah mampu memanfaatkan hadiah penalti untuk menjadi gol. Skor berubah menjadi 2-1 untuk keunggulan PSMS.

Menit ke-40, Persebaya berhasil menyamakan kedudukan. Gol penyeimbang juga berasal dari skema penalti. Hadiah penalti didapat setelah Rendi Irwan dijatuhkan di kotak penalti.

Irfan Jaya yang maju menjadi eksekutor, tembakannya sempat digagalkan kiper PSMS. Tapi bola muntah bisa dimaksimalkan kembali oleh Irfan Jaya untuk membobol gawang PSMS.

Di babak kedua skor pertandingan tidak berubah tetap 2-2. Alhasil pertandingan harus dilanjutkan dengan perpanjangan waktu.

Di babak inilah Persebaya mampu mencuri gol cepat. Hanya butuh 1 menit untuk Green Force menjebol gawang PSMS. Adalah Irfan Jaya yang berhasil melepaskan tembakan keras dari dalam kotak penalti.


Gol pada menit ke-91 itu membuat tensi pertandingan meninggi. Tapi sampai wasit meniup peluit tanda pertandingan berakhir, skor tetap untuk keunggulan Persebaya 3-2 atas PSMS.
Susunan Pemain

PSMS Medan: 
Abdul Rahman (PG); Derry Herlangga, Wanda Syahputra, Roni Fatahillah, Fredyan, Legimin Raharjo, Suhandi, Dimas Drajad, Frets Listanto Butan, I Made Adi Wirahadi, Elthon Maran.
Pelatih : Djadjang Nurdjaman

Persebaya Surabaya: 
Miswar Saputra (PG); Abu Rizal Maulana, Andri Muladi, Fandry Imbiri, Irfan Febrianto, Rendi Irwan, Muhammad, Hidayat, Adam Maula, Irfan Jaya, Rishadi Fauzi, Oktavianus Fernando.

Pelatih : Alfredo Vera

Baca : Persipura U-19 Diarak Keliling Kota

No comments:

Post a Comment

OPINI / ESAI :

Jadikan Piala Presiden seperti Copa del Rey

Piala Presiden seperti Copa del Rey ? Kenapa tidak ?