Thursday, 2 November 2017

Indonesia 5-0 Timor Leste, Egy Cetak Hat-trick

Saddil usai cetak gol  ke gawang Timor Leste.
Timnas Indonesia U-19 mengalahkan Timor Leste dengan skor 5-0, pada lanjutan babak Kualifikasi Piala AFC U-19, yang berlangsung di Stadion Paju Public  Korea Selatan, pada hari kamis siang (2/11/2017).

Lima gol yang mengantarkan kemenangan Indonesia atas Timor Leste, dicetak Saddil Ramdhani, Hanis Saghara, dan tiga gol  alias hat-trick Egy Maulana Vikri.

Dengan kemengan ini, Indonesia berada di puncak klasemen dengan nilai 6 hasil dari dua kali main.

Jalannya Pertandingan
Timnas Indonesia U-19 langsung mencoba mengusai bola. Sepuluh menit pertama  ball possession dikuasi Rachmat Irianto dkk.  Tercatat  dua peluang emas  gagal dimanfaatkan  para pemain depan Indonesia.

Pemain Timor Leste baru bisa keluar dari tekanan  mulai  menit  ke-15 dengan melakukan serangan balik. Hanya saja penyelesaian yang  buruk, membuat kiper Aqil Savik  tak perlu kerja keras mengamankan gawangnya.

Timor Leste sempat mendapat peluang emas melalui sebuah serangan balik. Tercatat menit ke-36 dan 37, sebuah tendangan Danilson hanya tipis disamping kanan gawang Aqil savik.

Dibabak pertama Indonesia juga mendapatkan peluang emas. ada sekitar tiga  peluang emas yang dibuat Rifat Marasabessy, Luthfi, dan Witan Sulaiman, yang tendangannya  semua mengenai gawang. Babak pertama skor tetap 0-0.

Memasuki babak kedua, platih Indra Sjafri memasukkan pemain inti. Resky  yang dibabak pertama kurang optimal bermain, diganti Egy Maulana Vikri. Kemudian Winger kanan Witan Sulaiman diganti Saddil Ramdhani. Sedangkan winger kiri Iqbal diganti Feby Eka Putra.

Pergantian pemain semakin membuat daya dobrak serangan Timnas Indonesia.  bahkan gol demi gol tercipta di babak kedua.
Pada menit  ke-51, Saddil Ramdhani yang menempati  winger kanan membuka  gol lewat tembakan  keras jarak jauh.  Disusul gol dari striker murni Hanis Saghara pada menit ke-60. Sebuah gol  cantik cantik  dengan kaki kiri Saghara yang melengkung, tidak bisa ditangkap kipper Timor Leste Fernando.

Indonesia menambah tiga gol lagi, dan kali ini sebuah hat-trick Egy Maulana Vikri membuat Indonesia unggul 5-0 atas Timor Leste. Egy membuat gol  pada menit  83' 86' 90'.


Usai bertanding pelatih Indonesia Indra Sjafri mengatakan, bahwa di babak pertama para pemain Indonesia U-19 diakui sulit menembus pertahanan Timor Leste.
"Kami berjuang untuk menembus pertahanan Timor-Leste di babak pertama. Tidak dapat dipungkiri bahwa mereka hebat dalam bertahan. Untungnya, kami berhasil mencetak gol di awal babak kedua, dan itu membawa kami gol beruntun,” kata Indra Sjafri seperti dilansir laman resmi AFC.

Sementara itu  pelatih Timor Leste asal Korea Selatan Kim Shin-whan mengakui, bahwa kekuatan Indonesia lebih bagus disbanding Timor Leste.

"Indonesia lebih baik dari kita, baik dari segi teknik maupun mentalitas. Kita perlu memperkuat kemampuan kita untuk menang dalam dua pertandingan terakhir kita.” kata  Kim Shin Whan.

Indonesia akan kembali bermain pada hari Sabtu 4 November 2017, melawan tuan rumah Korea Selatan.

No comments:

Post a Comment

OPINI / ESAI :

Jadikan Piala Presiden seperti Copa del Rey

Piala Presiden seperti Copa del Rey ? Kenapa tidak ?