Wednesday 22 February 2017

Bisa Apa Leicester di Kandang Sevilla ?

(Foto: Jamie Vardy, Leicester)


Klub asal Spanyol Sevilla dengan semangat menyala, menyambut kedatangan Leicester , di Stadion Ramon Sanchez Pizuan, Kamis dinihari nanti.  
Tapi bisa apa Leicester bermain kandang macan Sevilla  ? Jangan-jangan nasibnya malah seperti Barcelona, yang dibantai PSG 0-4  beberapa hari lalu ?

Sejak ditinggalkan playmaker N'Golo Kante, Leicester City merosot tajam di Liga Premier. Bahkan kini harus bersusah payah menghindari jurang degradasi. Di tingkat kompetisi lokal saja,  Leicester megap-megap sulit bernapas, bagaimana dengan level yang lebih tinggi dengan tekanan yang berat pula.

Di ajang Liga Champions, Sevilla dan Leicester  belum pernah bertemu. Tapi tidak sulit untuk memprediksi pertemuan kamis dinihari nanti. Bahwa Sevilla akan menggulung Leicester, itu sangat mungkin. Dalam Lima laga terakhir yang mainkan Sevilla, 3 kali menang, sekali imbang, dan sekali kalah. Sementara bagi Leicester, sekali menang dan empat kali kalah.
Statistik itu telah menunjukkan, bahwa  kiper Leicester Schmeichel  harus siap-siap memungut banyak bola, yang bersarang di gawangnya.
Tapi pembuktian Sevilla, tentu saja harus di lapangan.

No comments:

Post a Comment

OPINI / ESAI :

Jadikan Piala Presiden seperti Copa del Rey

Piala Presiden seperti Copa del Rey ? Kenapa tidak ?