Dominic Solanke adalah Anak Ajaib di Timnas Inggris. Sederet prestasi sudah diraih Solanke, tiap tahun selalu memperkuat timnas Inggris dari segala tingkatan usia.
Diprediksi, beberapa tahun lagi, timnas Inggris akan bergantung pada Si Anak Ajaib Dominic Solanke, sama ketika Inggris bergantung Wainey Rooney. Rooney cedera pun tetap dibawa ke Piala Dunia 2010.
Tidak hanya itu saja, Dominic Solanke diyakini siap menggeser Hary Kane yang saat ini masih aktif bermain membela Tottenham Hotspur maupun timnas Inggris.
Solanke punya modal agar timnas Inggris akan bergantung padanya, yaitu masih muda dan meraih predikat Pemain Terbaik Piala Dunia U-20 tahun 2017.
Mari sedikit berkenalan dengan Dominic Solanke.
Dominic Solanke adalah alumnus Academy Chelsea, memperkuat Vitesse dan Liverpool, serta Timnas Inggris Junior ataupun Senior. Predikat Pemain Terbaik pernah diraih saat Piala Dunia U-20 tahun 2017.
Nama lengkapnya Dominic Ayodele Solanke-Mitchell. Lahir tanggal 9 September 1997 di kotaReading, Berkshire, Inggris.
Tinggi badan Solanke 180 Cm, sangat ideal sebagai seorang pemain sepakbola di posisi penyerang.
Dominic Solanke adalah bagian dari kesuksesan Timnas Inggris, saat meraih Juara Piala U-20 tahun 2017 di Korea beberapa waktu lalu. Bahkan Solangke merebut Predikat Pemain Terbaik dan mendapat Trofi Adidas Golden Ball.
Saat ini Solanke memperkuat Liverpool di Premier League. Manajer Liverpool Jurgen Klopp bahkan sudah menurunkan Solanke beberapa kali melawan tim-tim kuat Liga Inggris.
Awal Karier :
Dominic Solanke memulai karirnya di Akademi Chelsea pada tahun 2004. Setelah beberapa tahun menimba ilmu di Akademi Chelsea, Solanke lalu diturunkan di liga resmi, terutama untuk kompetisi di bawah 18 tahun.
Selama musim 2013-2014, Solanke mencetak 20 gol dalam 25 penampilan untuk tim di bawah 18 tahun. Pada tanggal 6 Mei 2014, dia sempat mencetak dua gol telat saat Chelsea bangkit dari dua gol untuk mengalahkan Fulham 7-6 secara agregat di Final Piala FA.
Baca Juga : Arsene Wenger dan Arsenal Pecahkan Rekor 811 Pertandingan
Musim 2014-2015.
Solanke menandatangani kontrak profesional pertamanya bersama Chelsea pada bulan September 2014. Pada tanggal 21 Oktober 2014, Dominic Solanke membuat debut tim pertamanya sebagai pengganti Oscar di menit ke-73.
Ketika itu Chelsea meraih kemenangan 6-0 atas NK Maribor di Liga Champions UEFA. Ini membuatnya menjadi pemain termuda untuk Chelsea, yang terjun di Liga Champions UEFA.
Pada tanggal 20 April 2015, Solanke mencetak gol telat untuk memberi kemenangan Chelsea 3-1 atas Manchester City, di leg pertama final Piala FA. Dia juga bermain dalam kemenangan 2-1 di leg kedua, saat Chelsea memenangkan agregat 5-2 akhir.
Pada tanggal 7 Mei 2015, Solanke mencapai 41 gol untuk musim ini setelah mencetak hat-trick dalam kemenangan 4-3 atas Liverpool U-21.
Atas segala prestasinya, Dominic Solanke dianugerahi penghargaan Chelsea Academy Player of the Year untuk musim 2014-2015.
Musim 2015-2016, Dominic Solanke dipinjamkan ke Vitesse.
Pada tanggal 4 Agustus 2015, Solanke bergabung dengan klub Eredivisie Vitesse dengan status sebagai pemain pinjaman untuk satu musim.
Merumput di Liga Belanda, Solanke baru memulai debutnya pada tanggal 23 Agustus 2015, kala itu turun dari bangku cadangan di menit ke-79 melawan Feyenoord. Pertandingan berakhir dengan kekalahan 2-0 atas Vitesse.
Seminggu kemudian, Solanke mencetak gol pertamanya dalam kemenangan 4-1 atas SC Cambuur, setelah keluar dari bangku cadangan dan pertandingan kala itu tinggal 15 menit.
Di Liga Belanda, dia mengakhiri musim dengan tujuh gol dalam 25 penampilan, atau hanya selisih tiga gol di bawah pencetak gol terbanyak Valeri Qazaishvili, dan selisih satu gol Milot Rashica. Sebuah penampilan Solanke yang terbilang lumayan untuk ukuran pemain muda.
Kembali Ke Chelsea pada musim 2016-2017.
Setelah menolak banyak tawaran pinjaman dari beberapa klub, Solanke dipertahankan sebagai striker pilihan ketiga Chelsea. Striker utama Chelsea kala itu masih ditempati Diego Costa dan Michy Batshuayi.
Pada tanggal 23 Agustus 2016, dia memperkuat Chelsea untuk melawan Bristol Rovers di ajang EFL Cup. Laga ini merupakan laga pertama setelah kembali dari Vitesse.
Beberapa pekan berjalan, Solanke tetap sebagai pemain pengganti. Pada bulan Februari 2017, manajer Chelsea Antonio Conte menegaskan bahwa kemungkinan Solanke akan meninggalkan klub pada musim panas pada saat berakhirnya kontraknya.
Dominic Solanke Menuju Liverpool.
Dominic Solanke akhirnya menandatangani kontrak dengan klub Liga Primer Liverpool pada tanggal 1 Juli 2017, setelah kontrak di Chelsea berakhir. Dan Liverpool secara resmi mengabarkan pada 10 Juli 2017.
Solanke diturunkan kala Liverpool mengalahkan West Ham United dengan skor 4-1 pada Liga Premier awal November 2017.
Melihat penampilan Solanke, Jurgen Klopp merasa optimis dengan masa depan Solanke.
“Dominic Solanke adalah pemain yang fantastis, karakternya benar-benar luar biasa. Dia benar-benar tenang dalam situasi tertekan” kata Jurgen Klopp pada ESPN.
Karier Internasional.
Solanke telah memperkuat timnas Inggris di semua tingkatan usia. Pada bulan Mei 2014, Solanke adalah bagian dari timnas Inggris U-17 yang memenangkan Kejuaraan Piala Eropa U-17 tahun 2014.
Di ajang itu, Solanke sebagai pencetak gol terbanyak dengan empat gol dari empat kali bermain.
Pada bulan Januari 2015, Dominic Solanke dinobatkan sebagai Pemain Muda Terbaik Inggris untuk tahun 2014. Atas prestasinya itu, Solangke dipanggil untuk berlatih dengan skuad senior Inggris.
Dia dipanggil untuk memperkuat Timnas Inggris U-19, untuk Kejuaraan Piala Eropa U-20 tahun 2015. Kemudian ia juga memperkuat timnas Inggris U-20 untuk Piala Dunia U-20 tahun 2017.
Dia mencetak empat gol di Piala Dunia U-20 tahun 2017. Pada babak perempat final, dia mencetak satu-satunya gol saat melawan Meksiko, sekaligus mengantarkan Inggris maju ke semifinal.
Kemudian mencetak dua gol di semifinal saat Inggris mengalahkan Italia 3- 1. Solanke mencetak sebiji gol lagi saat Inggris mengalahkan Venezuela 1-0 di final Piala Dunia U-20 tahun 2017.
Di event ini, Solanke dianugerahi Golden Ball sebagai pemain terbaik.
Solanke dipanggil oleh tim senior untuk pertama kalinya pada November 2017, untuk pertandingan persahabatan melawan Brasil di Stadion Wembley. Dia masuk sebagai pemain pengganti pada menit ke-75 . Pertandingan persahabatan itu berakhir imbang 0-0.
Usai laga lawan Brasil, Jurgen Klopp memuji penampilan Solanke, bahwa Solanke bisa cepat beradaptasi dengan tim baru yang dimasuki.
Solanke Tipe Pekerja Keras.
Posisi asli Dominic Solanke adalah penyerang alias striker, tapi kadang-kadang ia bisa juga dimainkan sebagai gelandang serang atau pemain sayap.
Mantan striker Chelsea Tore André Flo pernah mengatakan, bahwa Dominic Solanke adalah pemain dengan tipe pekerja keras.
"kondisi fisik Solanke sangat baik, filling touch Solanke pada bola juga bagus” Kata Tore Andre Flo.
“Dalam kondisi terjepit, Solangke tetap bisa berkelit dari hadangan pemain lawan” kara Andre Flo lagi.
Profil :
Nama lengkap : Dominic Ayodele Solanke-Mitchel
Tanggal lahir : 9 September 1997
Tempat lahir : Reading, Berkshire, Inggris
Tinggi Badan : 180 Cm
Posisi Bermain : Penyerang
Karier Junior :
2004–2014 Chelsea
Karier Senior :
2014-2015 : Chelsea
2015-2016 : Vitesse 25 main (7 gol)
2017 s/d kini : Liverpool
Tim Nasional :
2012/2013 : Inggris U-16. 6 kali main (1 gol)
2013/2014: Inggris U-17. 14 kali main (11 gol)
2014/2015 : Inggris U-18. 7 kali main (2 gol)
2015/2016 : Inggris U-19. 10 kali main (3 gol)
2016/2017 : Inggris U-20. 15 kali main (10 gol)
2017-kini : Inggris Senior. 1 kali main (0 gol).
Data hingga 31 Desember 2017.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
OPINI / ESAI :
Jadikan Piala Presiden seperti Copa del Rey
Piala Presiden seperti Copa del Rey ? Kenapa tidak ?
No comments:
Post a Comment